AWPI Ajak Insan Pers, Dalam Zona Zero Konflik, Menjelang Pilkada 2024.

Politik71 Dilihat

Palembang, Fakta news.com

AWPI (Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia) adakan rapat dialog dengan sejumlah awak media yang ada di Sumsel untuk mengajak insan pers bekerja sama menciptakan kenyamanan dan tetap dalam zona Zero konflik menjelang pilkada 27 November 2024 nanti, serentak di sumatera selatan.

Kegiatan yang diadakan oleh AWPI Sumsel tersebut digelar di Kopi Darat Garden Cafe Jakabaring Palembang,  selama tiga hari dari hari Kamis Sampai Sabtu tanggal (21-23/11/2024).

Kegiatan dengan runutan acara yang dimulai dihari pertama yaitu silaturahmi dan dialog bersama insan pers dengan di lanjutkan dengan Deklarasi Pemilu Damai, serta diikuti dengan Pembagian Pembagian stiker dan pamflet Himbauan Kamtibmas Pilkada Serentak Th.2024 ke masyarakat dihari berikutnya.

Hadir dalam silaturahmi dan dialog yang bertempat di Graha Copi Darat tersebut, Ketua KPU Sumsel Andika Pranata Jaya, S.Sos, M.Si., Ketua Bawaslu Sumsel yang diwakili oleh Dra. Massuryati selaku Komisioner Div. Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Sumsel., perwakilan dari Polda Sumsel Kompol Dedy Ardiansyah, SM., Ketua Lentera Studi Pemuda Indonesia (LSPI) Sumsel Pandu Lesmana., Pengamat Politik Haekal Al Haffafah, S.Sos, M.Sos., beserta para insan pers.

Saat di wawancarai oleh awak media, Ketua harian AWPI Sumatera Selatan, Joni Antoni, didampingi Sekertaris AWPI, Muhammmad Yamin. SH., menyampaikan bahwa cara tersebut diadakan agar Sumsel tetap Zero Konfik saat menghadapi Pilkada serta mencegah pemberitaan yang berbau Hoak,

“Kami mensinyalir, selama ini banyak nya media sudah banyak melakukan keberpihakkan kepada salah satu Pasangan caon (Paslon)seharus nya media itu netral dan tidak memihak itu sudah nanyala kode etik”, tukasnya.

Sementara itu, Ketua KPU Sumsel Andika Pranata Jaya menyambut baik kegiatan ini, untuk memberikan pemahaman kepada insan pers dan meminta para insan pers untuk menyampaikan dan menyebarkan luaskan kepada masyarakat info yang telah di dapat dari kegiatan ini.

“Selain itu tolong sampaikan kepada seluruh masyarakat Sumsel agar datang ke TPS masing masing untuk menyalurkan hak pilihnya dihari yang akan diliburkan pada hari Rabu tanggal 27 November 2024 dari pukul 07:00-13:00,

kita jaga kedamaian dan menjaga Sumsel tetap Zero Konflik, mudah mudahan pelaksanaan pemilihan Gubernur, Walikota dan Bupati diterima oleh seluruh masyarakat Sumsel”, tutupnya.

Dra. Massuryati selaku Komisioner Div. Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Sumsel.,

yang mewakili Ketua Bawaslu Sumsel menambahkan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi atas inisiatif dari AWPI Sumsel yang telah melaksanakan kegiatan ini, yang siap mengawasi pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di Sumsel ini dengan niat dan hati yang tulus tanpa adanya komando dari Paslon tertentu.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat agar datang ke TPS masing masing dihari pemungutan suara, gunakanlah hak pilih dengan baik dan benar dan tolong jaga kondusifitas baik yang ada di TPS maupun di tempat lain,

karena sinergitas kita sangat diperlukan serta kita berharap di Sumsel tetap dalam zona  Zero Konflik tidak ada permasalahan, semuanya bisa diselesaikan dengan baik dan dengan aturan yang ada, tidak ada kekerasan serta anarkis,”tutupnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *